Senin, 23 Februari 2009

Lagi,Pencurian Motor di Babarsari

Akhir-akhir ini sedang marak aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di wilayah hukum polsek depok barat,tepatnya di daerah Babarsari.Seperti yang terjadi pada hari Kamis,19 Februari 2009 yang lalu yang menimpa seorang mahasiswa asal lampung yang bertempat tinggal di daerah Tambakbayan.Sepeda motor Yamaha Jupiter BE 5620 VH hilang setelah diparkirkan di garasi tempat mahasiswa tersebut tinggal.Pengalaman ini diceritakan oleh narasumber langsung sesaat setelah ia melaporkan kejadian ini kepada pihak yang berwajib.Ceritanya,sesaat setelah ia memarkirkan kendaraan bermotornya di depan tempat tinggalnya,5 menit kemudian ia hendak memakai motornya untuk membeli makan,namun tidak disangka-sangka,motor Yamaha Jupiternya telah raib diambil oleh pencuri.

Inilah yang sedang marak terjadi di daerah Babarsari.Dengan banyaknya warung-warung internet maupun game center yang menyediakan area parkir tetapi tidak menyediakan orang yang menjaga area parkir tersebut,semakin memudahkan para pencuri untuk mengambil kendaraan bermotor tersebut.Sekalipun kendaraan bermotor tersebut telah dilengkapi peralatan keamanan yang cukup hebat,namun tetap saja yang namanya seorang pencuri pasti mempunyai seribu cara untuk mengambil kendaraan bermotor tersebut.

Mungkin banyak cara yang bisa kita lakukan untuk menghindari maraknya pencurian kendaraan bermotor ini.Salah satunya,jika kita sedang berada di seputaran daerah babarsari,hendaknya lebih waspada dan mengenal betul situasi yang ada di daerah tersebut.Pastikan setelah kita memarkirkan kendaraan bermotor kita di tempat aman,periksa kembali apakah kendaraan bermotor kita telah terkunci atau telah aman.Dan pastikan pula,ada seorang penjaga yang menjaga area parkir tersebut,jika tidak ada,pastikan di sekitar lokasi tempat anda menaruh kendaraan bermotor dalam posisi yang ramai.Mungkin,itulah sekelumit cara yang dapat kita lakukan untuk menghindari kendaraan bermotor kita dari ancaman pencurian.Tetap waspada,karena kejahatan dilakukan dikarenakan ada kesempatan ! ! !

Rengga Oktabiarto (153070211),Penulisan Berita Kelas A

Tidak ada komentar:

Posting Komentar